Seiring dengan perkembangan jaman, maka kebutuhan akan kinerja komputer yang lebih cepat tentunya akan meningkat. Oleh karena itu, seorang Insinyur asal Jerman mengembangkan suatu jenis memori baru.
Memori tersebut diberi nama Magnetoresistive Random Access Memory (MRAM). Memori ini bukan hanya lebih cepat dari RAM, tetapi juga lebih hemat energi. MRAM bekerja dengan memutar elektron-elektron untuk mengganti kutub magnet. Hal ini dikenal sebagai spin torque MRAM (torsi putar MRAM).